Terkait Pengadaan Bibit Kecambah T.A 2021-2022
Athar Kapala Disbunak Kab.Pelalawan Bungkam Dikonfimasi Wartawan
Selasa, 11-07-2023 - 12:38:32 WIB
Athar, SE, Kapala Disbunak Kab.Pelalawan. (Ft: net) ***
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, (Kanalkini.com) - Pengadaan bibit kecambah di dinas perkebunan dan peternakan (Disbunak) Kabupaten Pelalawan, yang dianggarkan dari dana APBD Kabupaten Pelalawan pada Tahun 2021 dan tahun 2022.


Menurut informasi yang berkembang di publik, bahwa Pengadaan bibit kecambah kelapa sawit di dinas perkebunan yang anggarannya sangat cukup besar, diduga ajang korupsi dan hanya merupakan pemborosan anggaran.


Sebagaimana yang beredar bahwa di Tahun 2021 saja dinas perkebunan dan peternakan telah menganggarkan pengadaan bibit kecambah kelapa sawit sebanyak 50.000 butir dengan nilai anggaran Rp. 675.000.000,00.


Dengan data rincian pengadaan bibit kecambah kelapa sawit di Tahun 2021 sbb:


25.000 butir kecambah jenis dumpy, dengan harga satuan Rp 12.300/butir, dengan total harga Rp 307.500.000.


25.000 jenis kecambah PPKS 540, dengan harga Rp 12.300/butir dengan total harga Rp 307.500.000.


Transportasi atau jasa bongkar untuk 50.000 butir, dengan harga satuan Rp 1.200/butir, total harga bongkar Rp 60.000.000.


Sementara kondisi bibit di penangkaran yang di anggarkan Tahun 2021 melalui dana APBD Kabupaten Pelalawan tersebut, terlihat tidak terurus dan tidak terawat, kondisinya sangat memperihatinkan.


Bibit kelapa sawit berusia hampir tiga Tahun seharusnya sudah di tanam. Namun sampai saat ini bibit kelapa sawit tersebut belum ditanam karena diduga kondisi bibit yang tidak terawat.


Lalu pada tanggal 5 Oktober dan Tanggal 25 September Tahun 2022, Dinas Perkebunan dan Peternakan kembali mengganggarkan pengadaan bibit kecambah kelapa sawit sebanyak 142.800 butir.


Pada tanggal 5 Oktober dengan anggaran Sebesar Rp 343.434.000. Pada tanggal 25 September 2022 Disbunak Kabupaten Pelalawan kembali mengganggarkan pengadaan bibit kecambah kelapa sawit sebesar Rp 1.661.380.000, sebagai pemenang tender/rekanan adalah CV. Putra Puma.


Dengan data-data yang ada, beberapa aktifis LSM. Salah satunya Ketua Harian LSM IPPH (Ivestigasi Pemantau Pembangunan dan Hukum), akan segera menyiapkan berkas data untuk segera melaporkan terkait kasus di tubuh Dinas Perkebunan dan Peternakan kabupaten pelalawan kepada aparat penegak hukum. Ucap Martinus Z, SH yang juga sehari-harinya aktif sebagai Advocat. Selasa, 11/7/23 di kantornya di jalan tuanku tambusai pekanbaru.


Lanjut Martinus, bila kita dari LSM nantinya sudah membuat laporan resmi kepada APH, kita berharap kepada APH agar kasus ini segera di tindak lanjuti. Agar masyarakat tidak terus beranggapan bahwa APH bekerja hanya di balek meja saja dan Mosi ketidak percayaan kepada APH terpulihkan. Harapnya.


Demi keseimbangan informasi untuk disampaikan kepublik. Media ini yang mengkofirmasi kepada Athar, SE. Selasa, 11/7/23, selaku kepala dinas perkebunan dan peternakan (Disbunak) Kabupaten Pelalawan. Melalui WhatsApp pribadinya dengan WA +62 812-6810-7xxx, namun hingga tayang berita ini belum ada sama sekali respon atau tanggapan dari pihak dinas yang bersangkutan. (Red/Tim) ***


 Editor: Noa




 
Berita Lainnya :
  • PLT Gubri SF Hariyanto: Pemprov Riau Siap Amankan Kedaulatan Di Perbatasan
  • Penghargaan UHC Di Serahkan Langsung Pj Gubernur Riau SF Hariyanto
  • LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
  • LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
  • SF Hariyanto Jelaska Total APBD Perubahan 2025 Yang Disetujui Oleh Mendagri
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 PLT Gubri SF Hariyanto: Pemprov Riau Siap Amankan Kedaulatan Di Perbatasan
    02 Penghargaan UHC Di Serahkan Langsung Pj Gubernur Riau SF Hariyanto
    03 LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
    04 LSM Desak Kapolda Riau Berantas Gudang BBM Illeggal Di Wilayah Polsek Tenayan
    05 SF Hariyanto Jelaska Total APBD Perubahan 2025 Yang Disetujui Oleh Mendagri
    06 Program Nikah Massal Gratis Oleh Pemerintah Kota Pekanbaru
    07 Orang Tua Alm WN, Minta Aparat Untuk Memproses Dan Pelakunya Bertanggungjawab
    08 Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-57 Tingkat Kota Pekanbaru
    09 29 Ruas Jalan Jelang Akhir Tahun 2025, Dioverlay Oleh Pemko Pekanbaru
    10 Diduga Terlibatnya Oknum TNI Turut Bermain Di 3 Lokasi Gudang BBM, Terkesan Polda Riau Tutup Mata
    11 KASBI Dan Pekerja Desak Disnaker Kab. Pelalawan Agar Segera Memanggil Menegement PT. MUP Segati
    12 Kanwil BPN Riau, Terkesan Abaikan Permohonan Redistribusi Dan Legalisasi
    13 SEDEKIA HIA Ahli Waris RD, Desak BPJS Selesaikan Santunan JKM Istrinya
    14 LSM Desak Kapolda Riau Agar Segera Berantas Praktek ILLOG Di Wilayah Polres Kampar
    15 Kapolres Kampar AKBP Boby PR Dan Jajarannya Terkesan Diduga Dapat Atensi
    16 Warga Desak Kakanwil BPN Riau Tindaklanjuti Permohonan Redistribusi
    17 Diduga Pantas Saja Polda Riau Dan Jajarannya Tak Berdaya Berantas Mafia BBM
    18 Kejari Kuansing Lamban Menangani Sejumlah Kasus
    19 Aktifis LSM: Desak Kapolda Riau Turun Tangan Berantas Mafia BBM
    20 Anton Bu'ulölö Telah Dilaporkan Ke Beberapa Polsek, Dugaan Kasus Yang Sama
    21 Agung Nugroho: Kawasan MPP Ditata Kembali Untuk Dijadikan Balai Kota
    22 Desak Polda Riau Dan Polresta Pekanbaru Berantas Para Mafia BBM
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kanalkini.com