Sumbangan Dari Donatur Capai 1,4 Miliar
Afrizal Sintong Apresiasi Dan Letakan Batu Pertama Pembangunan SDN 001 Dan SMPN 003
Senin, 18-09-2023 - 23:21:27 WIB
Afrizal Sintong Apresiasi Dan Letakan Batu Pertama Pembangunan SDN 001 Dan SMPN 003. ***
TERKAIT:
   
 

ROHIL, (Kanalkini.com) - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong melakukan peletakan batu pertama pada pembangunan gedung belajar SDN 001 dan SMPN 003 di Kelurahan Sinaboi Kota Kecamatan Sinaboi. Senin, 18/9/23.


Pembangunan tersebut tiga ruang kelas belajar, satu ruang guru dan satu kamar mandi merupakan sumbangan dari berbagai donatur dari warga Sinaboi yang sukses di perantauan. 


Para donatur telah mengumpulkan dana sebesar Rp 1,4 Miliar. Bangunan ini, merupakan bangunan yang kesekian kalinya dibantu para donatur untuk masyarakat Sinaboi. Hal itu tak terlepas adanya hubungan dan komunikasi yang baik antara Bupati Rohil Afrizal Sintong dengan para donatur.


Bupati Rohil Afrizal Sintong dalam sambutannya, memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para donatur yang telah banyak memberikan bantuan pembangunan berupa jalan, jembatan dan gedung kepada masyarakat Rohil.


"Terkhusus untuk ibu Yenyen dan bapak Sukendi, kami ucapkan banyak terimakasih selaku donatur utama di sekolah ini. Semoga diberikan rejeki yang berlimpah serta diberikan kesehatan," ungkap Afrizal Sintong.


Dijelaskan Afrizal Sintong, masyarakat Rohil yang sukses di perantauan telah banyak membantu Pemkab Rohil dan masyarakat. Salah satunya dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan peresmian jembatan Sinaboi yang dibangun bulan Mei lalu.


Selain itu melalui Yayasan Tridharma Sinaboi saat ini juga melakukan pembangunan jalan di Sinaboi kota dengan panjang 350 meter dan lebar 4 meter serta melakukan pembangunan dermaga mini di Sinaboi.


"Meskipun mereka berdomisili di Jakarta, tapi mereka tidak lupa kampung halamannya. Tentunya kami Pemkab Rohil dan masyarakat sangat berterimakasih atas bantuan ini," ucapnya.


Disamping itu, Afrizal Sintong juga mengajak agar masyarakat sekitar turut membantu dan mengamankan agar pelaksanaan pembangunan sekolah saat ini dapat berjalan lancar sampai selesai dibangun.


Kepsek SMP N 003 Ruslan S.Pd dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati Rokan Hilir, Afrizal Sintong beserta Rombongan telah meluangkan waktunya di acara Peletakan batu pertama pembangunan SMPN 003 Kecamatan Sinaboi.


"Kami segenap majelis guru sangat mengucapkan terima kasih kepada Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong. Kami juga mengucapkan kan terima kasih kepada donatur dari Jakarta, Bapak Sukendi dan Bu Yenyen," kata Ruslan.


Donatur pembangunan sekolah SMPN 003 dan SDN 001 Sinaboi, Sukendy dalam sambutannya menyampaikan ucapakan terima kasih atas kehadiran Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dalam peletakan batu pertama pembangunan SMPN 003 Kecamatan Sinaboi.


"Saya berhasil meyakinkan salah satu donatur kita buk Yenyen yang juga berasal dari Sinaboi bahkan pernah jadi Guru di SMPN 003 ini. Kemudian saya juga menggandeng pak Martin dalam membuat market plant pembangunan sekolah," kata Sukendi.


Pada kesempatan itu, Sukendi juga membacakan pesan Yenyen salah satu donatur di Jakarta. Dalam pesannya, Yenyen mengatakan,  kegiatan ini sungguh merupakan kebahagian besa bagunyar dapat berpartisipasi dalam membangun  sekolah SMPN 3 Sinaboi Kab. Rokan hilir. 


" Hal ini sangat berkesan bagi saya karena saya dulunya  berasal dari sekolah ini. Semoga dengan dibangunnya Sekolah ini dapat memberikan dampak yang positif bagi dunia pendidikan di Kecamatan Sinaboi ini," harapnya


Pada kesempatan, bupati Rohil bersama Upika yang hadir memberikan bantuan sembako secara simbolis sebanyak 500 paket kepada masyarakat Sinaboi. Adapun paket sembako dari Basnas, berupa beras telur ayam dan minyak goreng. (Sg/Invot) ***


 




 
Berita Lainnya :
  • KASBI Dan Pekerja Desak Disnaker Kab. Pelalawan Agar Segera Memanggil Menegement PT. MUP Segati
  • Kanwil BPN Riau, Terkesan Abaikan Permohonan Redistribusi Dan Legalisasi
  • SEDEKIA HIA Ahli Waris RD, Desak BPJS Selesaikan Santunan JKM Istrinya
  • LSM Desak Kapolda Riau Agar Segera Berantas Praktek ILLOG Di Wilayah Polres Kampar
  • Kapolres Kampar AKBP Boby PR Dan Jajarannya Terkesan Diduga Dapat Atensi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 KASBI Dan Pekerja Desak Disnaker Kab. Pelalawan Agar Segera Memanggil Menegement PT. MUP Segati
    02 Kanwil BPN Riau, Terkesan Abaikan Permohonan Redistribusi Dan Legalisasi
    03 SEDEKIA HIA Ahli Waris RD, Desak BPJS Selesaikan Santunan JKM Istrinya
    04 LSM Desak Kapolda Riau Agar Segera Berantas Praktek ILLOG Di Wilayah Polres Kampar
    05 Kapolres Kampar AKBP Boby PR Dan Jajarannya Terkesan Diduga Dapat Atensi
    06 Warga Desak Kakanwil BPN Riau Tindaklanjuti Permohonan Redistribusi
    07 Diduga Pantas Saja Polda Riau Dan Jajarannya Tak Berdaya Berantas Mafia BBM
    08 Kejari Kuansing Lamban Menangani Sejumlah Kasus
    09 Aktifis LSM: Desak Kapolda Riau Turun Tangan Berantas Mafia BBM
    10 Anton Bu'ulölö Telah Dilaporkan Ke Beberapa Polsek, Dugaan Kasus Yang Sama
    11 Agung Nugroho: Kawasan MPP Ditata Kembali Untuk Dijadikan Balai Kota
    12 Desak Polda Riau Dan Polresta Pekanbaru Berantas Para Mafia BBM
    13 Penurunan Parkir, Persampahan, Infrastruktur Dan Sosial Kemasyarakatan
    14 LSM IPPH Minta APH Dan Instansi Terkait Panggil Dan Periksa PT. TSM
    15 Kapolda Riau Dan Polresta Pekanbaru Tutup Mata Keberadaan Penimbunan BBM
    16 Syahrial Abdi Resmi Jabat Dan Dilantik Sebagai Sekda Pemprov Riau Definitif
    17 Gudang Penimbunan BBM, Terkesan Polresta Dan Polsek Tenayan Raya Tak Bernyali
    18 Pengutan Uang Baju Siswa Dan Siswi SMPN 1 Bandar Seikijang Diduga Jadi Ajang Bisnis Kepsek Dan Guru
    19 Pengadaan Baju Siswa Dan Siswi, Diduga Jadi Ajang Bisnis Kepsek Dan Guru
    20 IPPH Kembali Desak Polda Riau, Terkait Laporan Hampir 400 Miliar Anggaran Proyek BPJN Wilayah Riau
    21 Wako Pekanbaru: Harus Membuat Dan Jalankan Program Baru Yang Dibutuhkan Masyarakat
    22 Disnakertrans Riau Akan Segera Tingkatkan Ke Penyidikan Pengaduan Buruh KPSJ
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © kanalkini.com